Rabu, 01 April 2009

Nusa Tenggara Barat Minta 17 Persen Saham Newmont



Kamis, 02 April 2009 | 11:38 WIB


TEMPO Interaktif, Mataram: Gubernur Nusa Tenggara Barat Muhammad Zainul Madjdi meminta pemerintah memberikan seluruh 17 persen saham PT Newmont Nusa Tenggara kepada daerah, bukan hanya 10 persen.

Gubernur dari Partai Bulan Bintang (PBB) itu mengatakan untuk membayar saham yang nilainya mencapai lebih US$ 780 juta itu, pemerintah daerah akan transparan membuka peluang perusahaan yang akan membiayainya. "Kami akan terbuka dan tentunya yang paling menguntungkan masyarakat," katanya kepada wartawan di Mataram, Kamis (2/4).

Gubernur mengakui pemerintah daerah tidak memiliki dana untuk membayar langsung saham Newmont tersebut. "Yang jelas tidak punya uang," ujarnya. Karenanya, setelah putusan arbitrase -- semua proses yang lama dianggap tidak ada -- akan dicari perusahaan baru yang akan bekerja sama dengan skema pinjaman yang menguntungkan.

Semula saham itu untuk Kabupaten Sumbawa Barat tiga persen dan yang tujuh persen dibagi untuk Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat lima persen dan Pemerintah Kabupaten Sumbawa dua persen.

Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat berharap Newmont segera bisa melaksanakan keputusan arbitrase tersebut. "Kami akan bersikap terbuka, friendly terhadap investor," katanya pula.

Tidak ada komentar: